Suzuki Mega Carry Pick Up kini semakin GAGAH dengan tampilan BARU!
Tampilan baru Suzuki Mega Carry Pick Up lebih gagah dengan desain stiker baru di bagian samping dan belakang. Semakin nyaman dengan Key Cylinder serta Assist Grip di sisi penumpang dan pengemudi. Bak terpisah dari kabin sehingga lebih kuat melindungi kabin dari benturan barang. Sisi dalam 4 panel pada bak diperkuat dengan plat besi dengan kapasitas bak yang luas.
Spesifikasi
PANJANG KESELURUHAN | 4.155 mm |
---|---|
LEBAR KESELURUHAN | 1.680 mm |
TINGGI KESELURUHAN | 1.865 mm |
TEMPAT DUDUK | 2 Orang |
TANGKI BAHAN BAKAR | 46 Liter |
FITUR

Mega Carry berkapasitas mesin G15A, 1.493 cc, 4 Silinder, 16 valve, MPI (Multi Poin Injection) menghasilkan tenaga maksimum 92.4 PS/6.000 rpm dan torsi maksimum yang dapat mencapai 126 Nm/3.000 rpm maka torsi mesin kuat dan tercapai di rpm rendah dan suara mesin yang halus namun irit konsumsi bahan bakar.
Penggunaan sistem perpaduan suspensi, yaitu pada bagian depan Mac Pherson Strut dan Coil Spring dan suspensi belakang Rigid Axle dan Leaf Spring memberikan stabilitas yang baik.

Pada bagian eksterior, Mega Carry memiliki tampilan baru yang lebih gagah dengan desain stiker baru di bagian samping dan belakang.
Mega Carry memiliki kaca belakang lebar sehingga pandangan ke belakang lebih leluasa dan aman, bak terpisah dari kabin sehingga lebih kuat melindungi kabin dari benturan barang. Sisi dalam 4 panel pada bak diperkuat dengan plat besi. Selain itu, chassis body terpasang dobel, lebih besar dan tebal sehingga lebih kokoh dan kuat.